Datangi Calon Penumpang 17 Hari Tertahan, Bupati Fauzi Jamin Kebutuhan Hidup dan Kesehatan Selama di Pelabuhan

Oke News Sumenep 04 Januari 2022-Bupati Sumenep, Madura, Jawa Timur, Achmad Fauzi mengunjungi calon penumpang kapal asal kepulauan yang telah tertahan 17 hari di terminal pelabuhan kalianget. Bupati menjamin kebutuhan hidup dan kesehatan calon penumpang selama berada di pelabuhan tersebut.

Bupati Sumenep Achmad Fauzi tiba di terminal pelabuhan sekitar pukul 11.00 Wib. Di sana, orang nomor satu di lingkungan pemkab sumenep tampak menyapa calon penumpang kapal sambil meminta mereka bersabar.

Bupati Fauzi memastikan, selama tertahan di pelabuhan, kebutuhan makan dan minum ratusan calon penumpang kapal akan ditanggung Pemkab Sumenep, melalui Dinas Sosial Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan anak.

Tak hanya itu, dia juga menegaskan bahwa akan selalu ada petugas yang senantiasa memeriksa kondisi kesehatan calon penumpang,”termasuk memberikan vitamin kepada mereka agar tidak sampai jatuh sakit,”tuturnya.

Bpati Fauzi juga meminta calon penumpang yang tertahan selamai 17 hari tetap bersabar, sebab sampai sekarang kondisi cuaca masih ekstrem, pelayaran dihentikan karena mengancam keselamatan pelayara di tengah laut.

untuk diketahui ratusan calon penumpang yang tertahan di pelabuhan kalianget sudah 17 hari lamanya, mereka berasal dari pulau Masalembu, kangean dan pulau sapeken.

Komentar